Kayong Utara, Kalbar – Ledaknews.com Calon Bupati Kayong Utara nomor urut 1 ajak warga untuk menghindari mani politik, hal itu disampaikannya dalam konferensi pers usai acara debat publik di Istana Rakyat. Rabu(13/11/2024).
Menurut Effendi tidak baik memilih pemimpin jika didasari karena uang, sebab setiap pemimpin yang dipilih karena uang akan berpotensi korupsi. sebab itu Effendi Ahmad menghimbau agar setiap warga masyarakat kabupaten Kayong Utara jangan sampai memilih pemimpin karena uangnya tetapi pilihlah pemimpin sesuai hati nurani yang dinilai dari program serta visi-misinya.
” Jangan pilih pemimpin yang hanya karena uang nya, sebab jika terpilih jadi pemimpin tentu dia akan mengembalikan modal, biasa hitung-hitungan dagang, “kata Effendi Ahmad.
EfFendi Ahmad berharap masyarakat dapat menilai apa yang disampaikan dalam acara debat yang diselenggarakan oleh KPU.
“Semoga warga masyarakat kayong yang menyaksikan acara debat ini dapat menilai dan memahami visi-misi dan program kami, “ujarnya.
Jika terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati, Effendi Ahmad dan Sartono akan fokus pada pembangunan infrastruktur jalan, karena banyak jalan yang rusak yang butuh perhatian dan keseriusan.
Ada beberapa ruas jalan yang menjadi perhatian, diantaranya jalan Teluk Batang-Banyu Abang, Jalan Kamboja Baru-Tanjung Satai, Teluk Melano-Perawas dan lainya. Sebab menurutnya jalan merupakan Sarana terpenting dalam pembangunan dan akses perekonomian.
Selain itu jaringan listrik juga menjadi perhatian yang tak kalah penting nya, sebab masih banyak desa-desa yang belum dialiri listrik PLN.
Untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, Efendi-Sartono akan mendorong pengembangan dibidang pertanian, perkebunan, perikanan, serta usaha masyarakat lokal lainnya.
Tidak hanya itu, pasangan Effendi-Sartono juga akan mendorong peningkatan sumberdaya manusia, melalui program pendidikan serta kesehatan bagi masyarakat Kayong Utara.
“Namun tidak hanya itu saja, kita akan berkolaborasi dengan partai pengusung, dan bersinergi dengan pemerintah provinsi dan pusat untuk kemajuan kayong, intinya kita akan berbenah, “tutup Effendi Ahmad.
Red