Ketapang, Kalbar– Ledaknews.com. Angelique Charlotta dari SD N 07 Delta Pawan, yang berhasil meraih juara 1 pada perlombaan renang antar pelajar Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara, akan kembali bertanding di ajang tingkat provinsi.
Pertandingan akan berlangsung pada tanggal 9 Januari 2026 di Kolam Renang Oevang Oeray Pontianak. Angelique akan berlaga di dua nomor yaitu 50 meter gaya dada dan 100 meter gaya dada, membawa harapan untuk meraih prestasi terbaik bagi daerahnya.
Sebagai atlet muda yang menunjukkan dedikasi tinggi, Angelique menjadi contoh inspiratif bagi teman sebaya bahwa kerja keras, ketekunan, dan disiplin akan membawa hasil yang membanggakan. Pesan moral yang bisa diambil adalah bahwa setiap usaha tidak akan sia-sia, dan prestasi bukan hanya tentang kemenangan tetapi juga tentang proses belajar dan tumbuh sebagai pribadi.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ketapang Ucup Supriatna menyampaikan apresiasi tinggi kepada siswa yang berprestasi.
“Mengucapkan selamat dan mendukung peningkatan prestasi olah raga siswa, ” ucap Ucup Supriatna saat dihubungi via WhatsApp Kamis (8/1/26).
Pemerintah daerah juga memberikan dukungan penuh dan apresiasi kepada para Atlit yang mewakili Ketapang.
“Selamat bertanding kepada atlit-atlit cilik yang mewakili kabupaten Ketapang, semoga berhasil meraih prestasi dan mengharumkan nama kabupaten Ketapang, “sambut Alexander Wilyo Bupati Ketapang.
Sementara Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Doni Adriawan tak ketinggalan menyampaikan Apresiasi dan dukungan kepada atlit cilik yang akan mengikuti pertandingan.
“Semoga meraih hasil yang maksimal harumkan nama org tua dan daerah kabupaten ketapang, “kata Doni.
Verry